Pada era serba teknologi digital termasuk perangkat pemutar film, pengusaha Hasjim Djojohudikusumo tak melupakan keberadaan layar tancap unluk rnelariskan film yang diproduserinya 'Merah Putih' seri kedua dan ketiga. "Film ini tujuannya untuk membangkitkan lagi rasa patriotisme dan nasionalisme. jadi harus dapat dilihat oleh seluruh masyarakat Indonesia. terutama generasi muda yang ada di daerah-daerah yang tidak memiliki gedung bioskop." tutur Hasjim. usai penandatanganan kerjasama perusahaan film PT Media Desa Indonesia yang dipimpinnya dengan Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) pekan lalu, Hasjim menuturkan dulu di Indonesia ada sekitar 2.000-an bioskop tersebar di kota besar dan kecil di daerah.
"Sekarang di Magelang contohnya, tidak ada bioskop Jadi, ketika kami mengajak taruna Akademi Militer untuk menonton 'Merah Putih', terpaksa kami bawa ke Jogjakarta." kata putr begawan ekonomi Soemitro Djojohadikusumo itu. Jadi, lanjut penggemar barang antik itu, demi menyebarkan tujuan filmnya untuk membangkitkan kembali patriosme dan nasionalisme pihaknya akan menayangkan film trilogi itu melalui bioskop, sebuah stasiun televisi swasta dan layar tancap. tentang biaya yang harus ditanggung, Hasjim mengatakan, sejak awal memproduksi film berdurasi sekitar 120 menit itu, dirinya tidak mencari untung. "Kalau ada untung ya itu bonuslah .. .tapi sejak awal film itu adalah bentuk kepedulian kami tentang makin rendahnya patriotisme dan nasionalisme. Melalui film epik perjuangan 'Merah Putih', kami coba bangkitkan kembali," ujamya.
Seri pertama film arahan sutradar Yadi Sugandi itu diluncurkan pada Agustus 2009 dan meraih beberapa prestasi antara lain hak siar di televisi dan hak edar DVD di Indonesia , .Jerman, dan Eropa Tengah. Film yang dibintangi Lukman Sardi dan Darius Sinatrya itu juga teah melakukan promosi di Asia film Market Pusan, Korea, American Film Market Santa Monica, California dan terakhir Meraih penghargaan kategori Film terbaik,Sutradara dan Aktris Terbaik dalam Festival Film International di Bali pada 2009. Seri kedua dan ketiga Film tersebut akan diluncurkan pada medio dan akhir 2010
Tidak ada komentar:
Posting Komentar