Jumat, 22 Januari 2010

Ultah Ke-64, Tugas Paspampres makin Berat


Kamis, 21 Januari 2010 09:21 WIB 0 Komentar
Penulis : Dinny Mutiah
JAKARTA--MI: Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) berulang tahun yang ke-64. Dalam peringatan hari baktinya, Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso menyatakan bahwa tugas paspampres ini menjadi semakin berat.

"Tugas paspampres ini menjadi semakin berat apabila dikaitkan dengan sifat ancaman yang semakin sulit diperkirakan akibat perkembangan lingkungan strategis yang disertai dengan pesatnya kemajuan teknologi," kata Panglima dalam amanatnya yang dibacakan oleh Komandan Paspampres Mayjen Marciano Norman di Jakarta, Kamis (21/1).

Paspampres bertugas melaksanakan pengamanan fisik langsung jarak dekat setiap saat dan di mana pun presiden/wapres, tamu negara setingkat kepala negara, beserta keluarganya berada. Pasukan ini lahir spontan seiring kelahiran RI. Hal ini dilakukan dalam rangka mendukung tugas pokok TNI sebagaimana amanat UU 34/2004 tentang TNI.

Karena beratnya tugas, Panglima menekankan kepada paspampres untuk senantiasa memelihara dan meningkatkan kesiapan operasional satuan. "Kesiapan tersebut menyangkut kesiapan personel dengan tingkat profesionalitas keprajuritan yang tinggi, khususnya dalam bidang pengamanan dan pengawalan," sambung dia.

Terkait dengan ancaman yang dihadapi, Panglima juga menuntut agar validasi organisasi paspampres diprioritaskan. Melalui validasi tersebut, ujar dia, paspampres dapat lebih optimal dalam menjalankan peran dan tugas pokoknya dalam mengawal dan mengamankan fisik objek VVIP secara langsung. "Diharapkan melalui validasi tersebut organisasi paspampres dapat lebih optimal dalam menjalankan peran dan tugas pokoknya dalam mengawal dan mengamankan fisik secara langsung kepada objek VVIP," tuntutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog