Senin, 17 Mei 2010

Usai Dugem, Tentara Tabrak Nenek

Surabaya, Nusa Bali.

Petugas Satlantas Polres Surabaya Selatan Terus menyelidiki penyebab kecelakaan di Jalan Raya Dr Soetomo, Surabaya, minggu (16/5). Kuat dugaan kelasi dua (KLD) Nurwahyudi mengemudi dalam keadaan mabuk.
Dugaan pula KLD Nurwahyudi usai dugem di salah satu diskotik di kawasan Mayjen Sungkono. Dugaan tersebut dibenarkan anggota Pomal yang datang ke kamar jenazah RSU Dr Soetomo. “Pengemudinya baru saja dugem, Mungkin lagi mabuk,” katanya yang enggan disebut identitasnya.
Usai dugem, KLD Nurwahyudi ini hendak pulang ke messnya yang terletak kawasan Bumimoro, Perak, Surabaya. Diduga Nurwahyudi mengemudi mobil dinas TNI AL tersebut dengan kecepatan tinggi. Mobil dinas TNI AL berplat nomor AL 3237-06 ini langsung menabrak nenek-nenek yang jga kakak beradik ini.

Sarti pun tewas seketika, sementara Rahmi mengalami luka di kepala dan masih menjalani perawatan di RS William Booth. Semenatra KLD Nurwahyudi langsung diamankan petugas Satlantas Polres Surabaya Selatan. “Karena pengemudi yang menabrak adalah anggota TNI AL maka dia kita serahkan ke Pomal untuk diproses,” kata Bripda Priyono, anggota Satlantas Polres Surabaya Selatan, kemarin dilansir inilah.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog