Jumat, 30 April 2010

74 KARATEKA IKUTI GASHUKU DAN UJIAN INKAI NASIONAL ZONA IV

Tabanan, Denpost

Pengda Inkai Bali menggelar Gashuku dan ujian Inaki Nasional Zona IV (Bali dan NTT) di Rindam IX/Udayana, Tabanan, Kamis (29/4) kemarin. Kegiatan yang menghadirkan empat tim penguji dari Inkai Pusat dan diikuti 74 karateka itu akan berakhir, minggu (2/5) mendatang.

Kegiatan yang diberikan PB Inkai Kepada Inkai Bali itu, dibuka Kepala Bagian Latihan (Kabaglat) Rindam IX/Udayana, Letkol Infanteri Winaryanto Sawabi. Hadir dalam kesempatan itu , Sekum Inkai Bali, Gede Kusuma Wijaya, Ketua Majelis Sabuk Hitam (MSH) Inkai Bali, Made Supatra Karang dan lima Tim penguji dari Inkai pusat, yakni Albert Tobing (DAN VIII). Stefanus Suparyono (DAN VII). Renhard Willa (DAN VII), Edy Nursalim (DAN VI) dan Prof. Hermawan Sulistyo (Pengamat Inkai Pusat).

Ketua Panpel, Nyoman Semadiartha mengatakan , Gashuku dan ujian Inkai Nasional Zona IV yang digelar Inkai Bali itu, lantaran pulau Dewata diberikan kepercayaan PB Inkai sebagai tuan rumah kegiatan. Untuk menunjang kegiatan itu, sambungnya, Inkai Bali mendatangkan empat Dewan Guru dari Inkai Pusat sebagai tim penguji. ”Gashuku untuk penyegaran teknik., kedisiplinan dan ketahanan karateka. Setelah Gashuku , baru dilanjutkan dengan ujian,” ujarnya kemarin.

Sementara itu Ketua MSH Inkai Bali Made Supatra Karang menambahkan pelaksanaan Gashuku sangat penting bagi karateka. Dimana karateka bisa menambah lagi tekni-teknik karatenya. Gashuku dan ujian DAN Inkai Nasional ini, merupakan kesempatan bagi kareteka untuk penyegaran teknik yang dilanjutkan dengan ujian DAN ”. Ucapnya.

Ditambahkannya, karateka yang mengikuti kegiatan itu adalah pemegang Kyu I ke sabuk hitam. ”Bagi daerah yang belum punya pelatih, kegiatan gashuku dan ujian inilah kesempatan untuk berlatih teknik karate,” tukasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog