Sabtu, 05 Juni 2010

Obama Batal ke Bali, Kodam Tetap Siaga

Jumat, 4 Juni 2010 18:14 WIB
DENPASAR, KOMPAS.com — Meski Presiden AS Barack Obama sudah dipastikan kembali menunda kunjungannya ke Indonesia untuk kali kedua, Kodam IX/Udayana tetap menyiagakan 4.480 pasukan yang sengaja disiapkan untuk pengamanan Obama selama berkunjung di Bali.
Ya, kita tetap melakukan persiapan pengamanan.

“Ya, kita tetap melakukan persiapan pengamanan,” ujar Kapendam IX/Udayana Letkol (Caj) IB Gaga Ardana saat dihubungi melalui ponselnya, Jumat (4/6/2010). Dua puluh hari menjelang kedatangan Obama ke Bali, Kodam Udayana telah menyiagakan 4.480 personelnya untuk mengamankan Obama selama berada di Bali.

Sejauh ini Kodam Udayana belum menerima pemberitahuan resmi terkait pembatalan kunjungan Obama kali ini. “Saya belum terima perintah dari atasan soal informasi (penundaan) itu,” tambah Gaga Ardana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog