Kamis, 23 September 2010

TNI Ikut Lacak Penyerang Polsek Hamparan Perak Hingga ke Desa-desa

Rabu, 22/09/2010 13:10 WIB
Ramadhian Fadillah - detikNews
Jakarta - Jajaran Kodam Bukit Barisan turut melacak pelaku penyerangan Mapolsek Hamparan Perak, Deli Serdang, Sumut. TNI memanfaatkan jaringan intelijen hingga ke desa-desa melalui personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang mempunyai tugas teritorial di setiap desa. "Kita monitoring terus. Kita monitor jaringan hingga tingkat Babinsa," ujar Kapendam Bukit Barisan, Letkol Caj Asren Nasution, kepada detikcom, Rabu (22/9/2010).

Menurut Asren, seluruh markas TNI di Sumatera Utara tetap standby. Fungsi teritorial TNI pun ditingkatkan untuk melakukan monitoring. "Fungsi Babinsa kita tingkatkan," tambah dia.

Diakuinya, pihak Polda Sumut belum meminta pelibatan TNI. Namun TNI tetap memberikan dorongan moral pada rekan-rekan mereka di kepolisian.

"Kita sudah beri dorongan secara moral," jelas perwira menengah ini.

Apa analisa intel Kodam Bukit Barisan terkait serangan di Polsek Hamparan Perak?
"Belum bisa disimpulkan. Untuk penyelidikan sepenuhnya kita serahkan pada kepolisian," jawab Asren.
(rdf/vit)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog