Minggu, 03/10/2010 - 18:48
DISPENAU
KASAU Marsekal TNI Imam Sufaat menyematkan Wing Penerbang Kehormatan TNI AU kepada Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono SE.
DISPENAU
KASAU Marsekal TNI Imam Sufaat menyematkan Wing Penerbang Kehormatan TNI AU kepada Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono SE.
JAKARTA, (PRLM).- Dua pejabat TNI masing-masing Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, SE dan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI George Toisutta, Minggu (3/10) di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, menerima Wing Penerbang Kehormatan TNI AU yang disematkan oleh Kasau Marsekal TNI Imam Sufaat.
Penyematan Wing Penerbang Kehormatan TNI AU dilakukan setelah kedua pejabat TNI tersebut menyaksikan gladi bersih upacara peringatan HUT TNI ke-65 yang dipusatkan di Taxi Way Echo Lanud Halim Perdanakusuma.
Penyematan tersebut berdasar Surat Keputusan Kepala Staf Angkatan Udara Nomor : Kep/591/lX/2010 tentang pemberian hak unutk menerima dan memakai Wing Penerbang Kehormatan TNI AU. Sebagai penghargaan atas jasa-jasanya yang telah ditunjukkan dalam meningkatkan kerjasama operasional/kesiapan pesawat alutsista TNI Angkatan Udara dan awak pesawatnya. (Mun/das)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar