Minggu, 21 Maret 2010 - 18:31 WIB
LEBANON (Pos Kota) – Pasilog Satgas POM TNI Kontingen Garuda XXV-B/UNIFIL, Mayor Cpm Johny Paul Johannes Pelupessy kembali mendapatkan kepercayaan dari UNIFIL (United Nations Interim Force In Lebanon) untuk menjadi Komandan Upacara pada Upacara Parade Hari Jadi UNIFIL Tahun 2010. Upacara berlangsung di Markas Besar UNIFIL di Naqoura, Lebanon beberapa waktu lalu. Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Komandan UNIFIL, Mayor Jenderal Alberto Asarta Cuevas. UNIFIL dibentuk pada tanggal 19 Maret 1978 sebagai bentuk reaksi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa atas desakan masyarakat Internasional dan masyarakat Lebanon pada saat itu, untuk menghentikan agresi Israel dalam menduduki wilayah Lebanon. Sedangkan tujuan utama dibentuknya UNIFIL adalah mengawasi penarikan mundur pasukan bersenjata Israel dari wilayah Lebanon.
LEBANON (Pos Kota) – Pasilog Satgas POM TNI Kontingen Garuda XXV-B/UNIFIL, Mayor Cpm Johny Paul Johannes Pelupessy kembali mendapatkan kepercayaan dari UNIFIL (United Nations Interim Force In Lebanon) untuk menjadi Komandan Upacara pada Upacara Parade Hari Jadi UNIFIL Tahun 2010. Upacara berlangsung di Markas Besar UNIFIL di Naqoura, Lebanon beberapa waktu lalu. Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Komandan UNIFIL, Mayor Jenderal Alberto Asarta Cuevas. UNIFIL dibentuk pada tanggal 19 Maret 1978 sebagai bentuk reaksi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa atas desakan masyarakat Internasional dan masyarakat Lebanon pada saat itu, untuk menghentikan agresi Israel dalam menduduki wilayah Lebanon. Sedangkan tujuan utama dibentuknya UNIFIL adalah mengawasi penarikan mundur pasukan bersenjata Israel dari wilayah Lebanon.
Selain itu, mengembalikan perdamaian dan keamanan Internasional di wilayah Lebanon dan membantu pemerintahan Lebanon dalam mengembalikan kondisi pemerintahan yang efektif di wilayahnya. Peserta upacara adalah perwakilan seluruh kontingen negara pendukung, antara lain Batalion Indonesia, Belgia, Prancis, Portugal, Denmark, Italia, China, Korea, India, Nepal dan Batalion Malaysia.
Hadir dalam acara itu jajaran pejabat pusat dan wilayah UNIFIL, para Komandan Satuan Tugas Kontingen di Lebanon dan perwakilan dari Angkatan Bersenjata Lebanon atau biasa disebut LAF (Lebanese Armed Force). Upacara yang berlangsung dengan hikmat dan lancar, diawali dengan penghormatan umum kepada Komandan dan diteruskan dengan pemeriksaan pasukan jajar kehormatan bersenjata, kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di depan monument UNIFIL oleh Komandan UNIFIL.
Usai pelaksanaan upacara, Komandan Upacara – Mayor Cpm Johny Paul Johannes Pelupessy mendapatkan ungkapan selamat, antara lain dari Komandan UNIFIL – Mayor Jenderal Alberto Asarta Cuevas, Komandan Sektor Timur UNIFIL – Brigadir Jenderal Casimiro Jose Sanjuan Martinez dan seluruh Komandan Satgas Kontingen Indonesia juga turut mengungkapkan kebanggaan mereka kepada Komandan Upacara. (puspen/dms)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar