Senin, 22 Februari 2010

Jalan Santai HUT Korem

Peserta jalan santai mengikuti Senam Tera di halaman Makorem 161 Wirasakti Kupang, Sabtu (20/2/2010).

Minggu, 21 Februari 2010 18:02 WITA
POS KUPANG/SIPRI SEKO SATU unit motor matic Suzuki, empat unit sepeda dayung, empat ekor kambing dan ratusan door prize dibagi gratis kepada peserta jalan santai peringatan HUT Korem 161 Wirasakti Kupang. Jalan santai yang mengambil start dan finish di halaman Makorem 161 Wirasakti Kupang, Sabtu (20/2/2010) itu diikuti ribuan peserta dari kalangan TNI, Kepolisian, PNS, LSM dan masyarakat umum.

Jalan santai ini dilepas Komandan Korem (Danrem) 161/Wirasakti Kupang, Kolonel (Inf.) Dody Usodo. Dilepas dari halaman Makorem, peserta melewati jalan WJ Lalamentik, Jl Polisi Militer, Jl GOR Oepoi dan kembali masuk halaman Makorem. Usai jalan santai, acara dilanjutkan dengan Senam Tera bersama.

Kapenrem 161 Wirasakti Kupang, Mastono Adiwijaya, dalam keterangan persnya, usai jalan santai mengatakan, masyarakat sangat antusias mengikuti jalan santai tersebut. "Jalan santai ini merupakan bagian dari perayaan HUT Korem tahun ini. Masih ada kegiatan olahraga lainnya seperti golf dan lainnya. Ada juga kegiatan olahraga intern TNI dan kegiatan sosial lainnya," jelas Mastono Adiwijaya.

Humas Suzuki Kupang, Rony Banase, mengatakan, sepeda motor yang disumbangkan merupakan bagian dari kepedulian Suzuki kepada konsumen. Dia berharap keterlibatan dalam acara-acara tersebut bisa membuat konsumen terus memakai produk-produk yang dari Suzuki. (eko)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog