Rabu, 18 Agustus 2010

DKP Kepri Kurang Kordinasi dengan Pos AL di Berakit

Oleh : Suwarno | 17-Aug-2010, 14:50:00 WIB

KabarIndonesia - Tanjungpinang, Penangkapan 7 Nelayan Malaysia di Perairan Tanjung Berakit Bintan berdampak dengan memanasnya suhu ketegangan antara Republik Indoninesia khususnya di Kepulauan Riau.

Komandan Pangkalan Utama TNI AL IV Tanjungpinang Laksma TNI Djoko Teguh Wahojo selepas mengikuti Pelaksanaan Detik-detik Proklamasi di Gedung Daerah Tanjungpinang Selasa (17/08) kepada wartawan mengatakan bahwa Pihak DKP sebelumnya sudah kordinasi dengan Posal di Berakit.

Dalam koordinasinya mengatakan bahwa ada Target Operasi (TO) yang akan ditindak, namun dalam pelaksanaanya DKP tidak koordinasi kembali sehingga saat bertindak DKP langsung menyergap kapal Nelayan Malaysia.

Saat hendak dibawa dan diserahkan ke Polda Kepri dalam perjalananya kapal DKP dihadang oleh Kapal Patroli Polisi Diraja Malaysia, hingga terjadi pergesekan dengan berakhir 3 Petugas DKP yang ada di Kapal Nelayan tadi ditangkap dan dibawa oleh Polisi Diraja Malaysia.

Untuk mengamankan perbatasan tersebut, Danlantamal IV Tanjungpinang menegaskan bahwa Pihak Komando Armada Barat akan menambah 3 KRI untuk membantu mengamankan perbatasan, sehingga diharapkan para Negara Tetangga menghormati Kedaulatan Negara kita.
Suwarno

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog