Jumat, 30 Juli 2010 17:17 WIB Peristiwa Umum Dibaca 477 kali
Surabaya (ANTARA News) - Kapal Perang Republik Indonesia Dewaruci yang mengangkut 83 kadet Akademi Angkatan Laut dan sejumlah prajurit TNI-AL tiba di Kristiansand, Norwegia, Kamis (29/7) waktu setempat. "Kedatangan KRI Dewaruci disambut iring-iringan kapal dan perahu dari negara setempat," kata Kepala Bagian Penerangan AAL Mayor Laut (Kh) Jamaluddin di Surabaya, Jumat Mengutip keterangan Komandan KRI Dewaruci Letkol Laut (P) Suharto, Jamaluddin mengatakan, iring-ringan perahu dan kapal itu dilakukan dari stasiun pandu di alur pelabuhan yang berjarak kurang lebih lima mil laut hingga bersandar di dermaga. Saat memasuki alur pelabuhan, para prajurit dan kadet AAL mempertontonkan atraksi spektakuler dalam sebuah parade pelayaran.
Surabaya (ANTARA News) - Kapal Perang Republik Indonesia Dewaruci yang mengangkut 83 kadet Akademi Angkatan Laut dan sejumlah prajurit TNI-AL tiba di Kristiansand, Norwegia, Kamis (29/7) waktu setempat. "Kedatangan KRI Dewaruci disambut iring-iringan kapal dan perahu dari negara setempat," kata Kepala Bagian Penerangan AAL Mayor Laut (Kh) Jamaluddin di Surabaya, Jumat Mengutip keterangan Komandan KRI Dewaruci Letkol Laut (P) Suharto, Jamaluddin mengatakan, iring-ringan perahu dan kapal itu dilakukan dari stasiun pandu di alur pelabuhan yang berjarak kurang lebih lima mil laut hingga bersandar di dermaga. Saat memasuki alur pelabuhan, para prajurit dan kadet AAL mempertontonkan atraksi spektakuler dalam sebuah parade pelayaran.
Para kadet AAL unjuk kebolehan dengan menaiki tangga dan tiang layar KRI Dewaruci setinggi 35 meter sambil menari-nari melambaikan tangan sebagai bentuk persahabatan. Sebagian kadet lain yang tergabung dalam kelompok drumband membawakan lagu-lagu daerah, nasional, dan manca negara, saat kapal hendak merapat di Kota Kristiansand. Kedatangan KRI Dewaruci disambut Duta Besar RI untuk Kerajaan Norwegia Esty Andayani, didampingi Atase Pertahanan (Athan) RI, Kolonel (Pnb) Fachri Adamy. Sebelumnya, kapal jenis latih itu telah mengikuti "Cruise in Company" yang merupakan salah satu rangkaian "The Tall Ships Races 2010".
Ajang itu berlangsung selama lima hari dengan mengunjungi lima kota di tiga negara, yakni Aalborg dan Frederikshavn (Denmark), Goternburg (Swedia), Arendal, dan Kristiansand (Norwegia). "Ini merupakan sebuah rekor baru karena dalam waktu lima hari, KRI Dewaruci mengunjungi lima kota di tiga negara berbeda secara maraton," kata Jamaluddin. (M038/R010)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar