Kamis, 11 Februari 2010

Jembatan Buangga Petang Ambruk,


Bali Post
BADUNG -Jembatan yang dibuat ABRl dalam program ABRI Masuk Desa (AMD) pada tahun 1997 dan rampung sekitar tahun 2000-an ambruk. Meski tidak ada korban jiwa, namun warga banjar Buangga, Desa Getasan, Kecamatan Petang menjadi terisolasi. Karena jembatan yang dibangun di atas tukad Sangeh tersebut menghubungkan Desa Getasan dengan Buangga, Ubud dan kawasan lainnya.

Menurut saksi mata, jembatan jebol sekitar pukul 05.00 pagi hari. Saat itu salah satu warga hendak bekerja menuju kota. Tapi mengetahui kejadian tersebut, warga langsung melapor kepada aparat desa setempat.

Menurut catatan Bina Marga Badung;jembatan tersebut dibangun di atas ketinggian 21 meter sepanjang 25 meter dengan lebar 14,5 meter. Jembatan yang dibangun di atas tebing terjal dan curam itu pun ambruk. Atas inisiatif warga desa, jalan menuju Getasan dan Buangga pun ditutup seadanya dengan bambu.

Bekerja sama dengan Polres Badung, bambu rakitan warga pun diberikan police line agar tidak ada warga yang jatuh dan terperosok ke tebing terjal. Karena pondasi jembatan tersebut ambrol.

Sementara itu, siang kemarin Wakil Bupati Badung Ketut Sudikerta langsung mengeluarkan pernyataan jembatan akan dibangun kembali. Pembangunan jembatan akan digarap melalui anggaran bencana Rp 3 miliar. " Setelah dicek oleh dinas terkait, pembangunan jembatan akan menghabiskan dana sampai Rp 700 juta saja," ujar Sudikerta yang saat itu meninjau lokasi. Sesuai dengan Keppres 80 mengenai Lelang dan Tender pembangunan jembatan akan dilakukan melalui penunjukan langsung, bukan tender. "'Tapi harus tetap dijaga. Jangan sampai pembangunannya dengan kualitas yang buruk," ujar Sudikerta.

Kini nasib warga Banjar Buangga untuk bisa menuju kota terpaksa harus melewati jalan kecil yang merupakan alternatif kedua. "Di sana masih adajalan alternatif kalau mau ke kota. Tapi jalannya kecil dan jauh," ujar salah satu warga Buangga, Made Darna kepada Radar Bali kemarin. (dra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog