Kamis, 08 Juli 2010

31 Wartawan Ikut Outbound Media Dirgantara

Kamis, 8 Juli 2010 - 0:28 WIB
BANDUNG (Pos Kota) – Sebagai upaya untuk mempererat tali silaturahmi dengan media massa dalam membentuk citra positif di masyarakat, Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Dispenau) mengadakan Outbound Media Dirgantara 2010 di Skadik 204 Lanud Sulaiman Bandung, 30 Juni sampai dengan 2 Juli lalu.

Outbound yang berlangsung selama tiga hari dengan Ketua Panitia, Kadispenau, Marsekal Pertama TNI Bambang Samoedro, tersebut diikuti sebanyak 31 wartawan baik cetak maupun elektronik yang selama ini meliput kegiatan di lingkungan TNI Angkatan Udara. Selama tiga hari, para peserta melaksanakan berbagai materi outbond yang dipimpin oleh para pelatih dari Skadik 204. Materi outbond hari pertama berupa caraka malam yang berfungsi untuk menguji mental, keahlian dan penginderaan peserta.

Hari kedua, peserta melaksanakan lompat terjun parasut, peluncuran serta melakukan halang rintang yang berupa panjat tali, titian tali dua, rapelling dari tower, penyeberangan basah dan pembalikan perahu secara tim. Malam harinya, peserta dibagi dua tim yang bergabung dengan siswa Sesarcab dan Sejurlata Paskhas yang sedang melaksanakan Latihan Berganda. Masing-masing tim ikut sebagai tim penghadang dan tim bulsit. Kegiatan terakhir yang diikuti peserta outbound adalah pukul tiga pagi seluruh peserta dibangunkan untuk melaksanakan serangan fajar merebut markas bersama siswa Sesarcab dan Sejurlata Paskhas.

Seorang peserta menyatakan, menyambut positip adanya outbound bagi wartawan yang digelar Dispenau. Karena materinya sangat bervariatif dan menantang. Selain itu juga mengetahui berbagai aktifitas latihan yang dilakukan seorang prajurit. (dispenau/syamsir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog