Kamis, 15 Juli 2010

Militer Indonesia-Jepang Latihan Bareng

RABU, 14 JULI 2010 09:07 WITA 3810 Hits
Fajar Online Metro News Internasional
JAKARTA--Jepang menganggap Indonesia negara yang sangat penting. Selain menjadi mitra strategis, kedua negara ingin memberi kontribusi positif di kawasan “Kami telah bekerja keras me­ningkatkan hubungan untuk meng­hadapi kedinamisan di regional dan dunia. Dalam ba­nyak hal, Je­pang dan Indonesia telah mem­berikan kontribusi yang positif dan konstruktif di kawasan,” jelas Duta Besar Jepang untuk Indone­sia Kojiro Shiojiri di sela-sela se­minar Hari Angkatan Bela Diri Jepang di Jakarta, Senin (12/7).

“Indonesia sangat penting bagi Jepang. Kami punya kesamaan tu­juan menjaga keamanan dan sta­bilitas di kawasan dan mem­punyai kesamaan nilai-nilai fun­damental, menjujung tinggi de­mo­krasi HAM, toleransi, dan pe­negakan hukum. Indonesia juga banyak berperan dalam komu­ni­tas-komunitas inter­nasional,” papar Shiojiri. Untuk mewujudkan peranan Tokyo-Jakarta di kawasan dan in­ter­nasional, Kepala Bagian Po­li­tik Kedutaan Besar (Ke­du­bes) Je­pang Shingo Miyamoto me­nya­ta­kan, tentara Jepang dan Tentara Na­sional Indonesia (TNI) serta mi­liter ne­gara-negara ASEAN akan meng­­gelar latihan gabungan (latgab) multilateral pemulihan bencana. “Hal ini bertujuan me­ning­kat­kan kesiapan kedua angkatan bersenjata dalam menghadapi ben­cana. Latihan ini akan direa­lisasikan tahun depan di Indo­nesia,” ungkap Miyamoto. “Tanggal pasti latihan gabu­ngan tahun depan ini akan dibi­ca­rakan di ASEAN Regional Fo­rum (ARF) akhir bulan ini,” imbuhnya.

Menurut Miyamoto, latihan ber­sama ini merupakan tindak lan­jut dari kerja sama antara TNI dengan angkatan bersenjata Je­pang. Ke­dua angkatan bersenjata telah bekerja sama dengan baik dalam berbagai kesempatan.(RMO)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog